Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 11-06-2019
  • 310 Kali

Bibit Samad Beri Wejangan Di PT. Adira Dinamika Multifinance Sumenep

Media Center, Selasa ( 11/05 ) Kehadiran Purnawirawan Polri, yang sekaligus mantan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Dr. Bibit Samad Rianto, MM, di Kabupaten Sumenep, tidak disia-siakan oleh berbagai elemen utamanya berkaitan dengan persoalan korupsi dan hukum yang ada di Republik Indonesia ini.

Seperti halnya yang dilakukan PT. Adira Dinamika Multifinance Sumenep, dengan mengajak orang nomor satu di jajaran Satgas Dana Desa ini untuk memberikan motivasi kepada para karyawannya.

Kepala PT. Adira Dinamika Multifinance Sumenep, Hendrik Tri Handoko, mengungkapkan, dengan menghadirkan Bibit Samad Rianto, pihaknya berharap para karyawan dapat mengambil pelajaran yang sangat berarti dari berbagai pengalaman yang disampaikan dalam penegakan hukum di Indonesia.

“Kami ingin para karyawan nantinya bisa menjadi lebih baik, khususnya dalam bekerja bebas dari perilaku korupsi dan semacamnya,” ungkap Hendrik, Selasa (11/06/2019).

Menurutnya, ada dua hal yang bisa ditarik kesipulan dalam pemaparan mantan pimpinan KPK yang juga pernah menjabat sebagai Kapolres dan Kapolda ini, yakni yang pertama dalam bekerja hendaknya selalu mengikuti aturan dan kedua jangan bekerja untuk kepentingan pribadi.

“Mudah-mudahan dengan kehadiran Bibit Samad para karyawan kami akan menjadi pribadi yang luar biasa dan memiliki karakter yang juga luar biasa,” tandasnya.

Sementara Bibid Samad Rianto, menyampaikan dirinya memberikan ilmu serta pengalaman yang dimiliki kepada semua kalangan, agar seluruh masyarakat terlibat dalam penegakan hukum khususnya perilaku korupsi.

“Sebab, untuk melawan korupsi tidak bisa hanya dilakukan oleh aparat penegak hukum saja, namun masyarakat juga perlu tampil untuk turut serta membantu mencairkan es kerawanan korupsi yang seperti fenomena gunung es,” tandasnya.

Dalam acara yang berlangsung singkat tersebut juga dihadiri Kapolsek Kota dan Anggota Komunitas Para Sales Nusantara (KONUS) serta sejumlah karyawan PT. Adira Dinamika Multifinance Sumenep. ( Ren, Fer )