Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 19-12-2019
  • 425 Kali

Bupati Ajak Anggota DWP Sumenep Dukung Suami Dalam Bekerja

Media Center, Kamis ( 19/12 ) Isteri Aparatur Sipil Negara (ASN) baik pimpinan maupun staf/pelaksana di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumenep hendaknya memberikan dukungan sepenuhnya kepada suaminya dalam melaksanakan tugas.

Bupati Sumenep, Dr. KH. A. Busyro Karim, M.Si mengatakan, para anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) senantiasa mendukung suaminya dalam bekerja agar bisa mengimplementasikan semua pekerjaannya, karena kesuksesan seorang suami tidak bisa lepas dari peran seorang isteri yang hebat.

“Sebagai isteri ASN harus mendukung dan mensupport suami dalam menjalankan tugas dan fungsinya, untuk menyukseskan pekerjaannya membangun Sumenep,” kata Bupati pada Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 DWP Sumenep tahun 2019 di Pendopo Agung Keraton, Kamis (18/12/2019).

Bupati menyatakan, para isteri memberikan kontribusi dukungan moral kepada pekerjaan suaminya, dengan do’a dan selalu mengingatkan untuk meningkatkan kepatuhan dan kedisiplinan, supaya apa yang dilaksanakan tidak melanggar aturan, bahkan mendorong suaminya agar dalam bekerja senantiasa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Jangan sampai, para isteri memberikan dukungan yang sifatnya intervensi terhadap setiap kebijakan suaminya dalam melaksanakan program pembangunan, sehingga suami mengambil keputusan yang berubah-ubah akibat campur tangan isterinya,” imbuhnya.

Bupati berharap, para isteri ASN mempunyai akhlak yang baik dalam keluarga, bahkan harus menjadi pusat kesempurnaan (centre of excellence) bagi suaminya, termasuk berakhlak baik di tengah-tengah masyarakat.

“Para isteri ASN dalam bermasyarakat tidak melihat status atau golongannya, namun harus terbuka dengan siapapun juga menunjukkan akhlak dan sikap yang baik,” tutur Bupati dua periode ini.

Peringatan HUT ke-20 DWP Sumenep ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Sumenep, Dra. Khusnul Khotimah Rasiyadi, MM dan memberikannya kepada Bupati Dr. KH. A. Busyro Karim, M.Si serta Wakil Bupati, Achmad Fauzi, SH.

Dalam kegiatan tersebut DWP Sumenep juga memberikan santunan kepada anak yatim, SLB, anak kurang mampu dan cleaning service di Pemerintah Kabupaten Sumenep.

Sementara Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Sumenep, Dra. Khusnul Khotimah Rasiyadi, MM menambahkan, pada HUT ke-20 DWP Sumenep telah mengadakan berbagai kegiatan di antaranya, donor darah sebanyak 65 orang, screening mata 46 orang, iva test 35 orang serta Lomba Lagu Madura dan Mars Dharma Wanita diikuti sebanyak 32 regu.

“Alhamdulillah di tingkat Provinsi Jawa Timur, DWP Sumenep Juara II Lomba Merangkai dan Menata Sayur-mayur dan Juara I Lomba E-Reporting,” pungkasnya. ( Yasik, Fer )