Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 18-01-2019
  • 260 Kali

Bupati Ingin Pengusaha Muda Kembangkan Hasil Karya Sendiri

Media Center, Jumat ( 18/01 ) Pemerintah Kabupaten Sumenep menyerukan masyarakat yang mengikuti program wirausahawan muda, terus mengembangkan usaha yang telah dilakukan dengan berbagai inovasi.

“Memperkaya inovasi, baik inovasi pelayanan, inovasi produk, dan inovasi kemasan, tentu targetnya adalah meningkatkan usahanya, sebab manakala tidak mampu berinovasi mengikuti perkembangan, dampaknya tentu usahanya pasti tertinggal,” kata Bupati Sumenep, Dr. KH. A. Busyro Karim, M.Si di sela-sela Pemberian Penghargaan Bagi Wirausahawan Muda Kabupaten Sumenep di rumah produksi wirausahawan muda setempat, Jumat (18/01/2019).

Bupati menyatakan, pengusaha muda dalam berinovasi benar-benar karya, ide dan kreativitas sendiri, bukan hasil meniru karya orang lain. Alasannya, apabila hasil inovasinya meniru ciptaan orang lain, tidak bisa bersaing, bahkan usahanya tidak mampu berkembang dan ujung-ujungnya gulung tikar.

“Untuk mampu bersaing, wirausahawan muda jangan sampai inovasi dan kreasinya itu hasil meniru karya orang lain. Lebih bagus karyanya itu murni hasil ide dan pemikiran sendiri, supaya bisa mengembangkan karyanya, dan jadilah pengusaha yang ulet, bukan sebagai pegusaha yang mudah menyerah,” tutur suami Nurfitriana ini.

Dia menyampaikan, wirausahawan atau pengusaha muda harus belajar dari kegagalan seseorang yang telah sukses mengembangkan perusahaan atau usahanya saat ini, sehingga yang perlu dilakukan pengusaha muda adalah belajar dari kesalahan orang lain yang menyebabkan kegagalan usahanya.

“Saya harapkan pengusaha muda atau wirausaha muda lebih baik belajar dari kesalahan pebisnis yang telah sukses, jangan sekedar dari kisah kesuksesan, supaya dalam menjalankan usaha bisa membaca dan mengantisipasi, apa saja kendala dan hambatan usahanya,” tandas Bupati dua periode ini.

Program mencetak wirausahawan muda merupakan salah satu program unggulan Bupati Dr. KH. A. Busyro Karim, M.Si dan Wakil Bupati Achmad Fauzi, SH bekerjasama dengan Pusat Inkubator Wirausahawan Muda (PIWS) STKIP PGRI Sumenep.

Bupati menyampaikan, pelaksana program mencetak wirausahawan muda untuk meningkatkan berbagai segi, harus lebih baik mulai dari perencanaan hingga seleksi, sehingga memacu daya saing dan menciptakan lapangan usaha baru di Kabupaten Sumenep.

“Inkubator dengan Pemerintah Daerah melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, membuat perencanaan yang matang, agar tidak ada perubahan di pelaksanaannya, sebab jika ada perubahan, perencanaan sangat kesulitan merubah rencana program terkait administrasinya,” pungkasnya.

Sementara itu, wirausahawan muda yang menerima penghargaan sebanyak 59 kelompok, dan kelompok itu telah melalui tahap seleksi oleh tim penilai.

Usai menyerahkan penghargaan Bupati, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Sumenep, Ir. Edy Rasiyadi, M.Si bersama sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) meninjau rumah produksi wirausahawan muda bertempat di bekas Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Sumenep, tepatnya di Jalan dr. Soetomo. ( Yasik, Esha )