Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 18-05-2005
  • 439 Kali

CIUM SUMENEP MENGINDIKASIKAN ADANYA PELANGGARAN PILKADA

Sumenep-Infokom News Room : Lembaga Pemantau Centra Independent Unit Monitoring (CIUM) Pilkada Sumenep, menemukan adanya indikasi terjadinya pelanggaran Pilkada di Sumenep. Yakni dengan cara mencuri start kampanye dengan melakukan berbagai cara yang dilakukan oleh Tim sukses Cabup dan Cawabup maupun calonnya sendiri. Ketua CIUM Pilkada Sumenep, Tadjul Arifin mengaku kecewa dan menyayangkan terhadap upaya kampanye terselubung yang dilakukan oleh para Tim Sukses maupun Cabup dan Cawabup itu sendiri. Dari hasil pantauan dilapangan, sedikitnya CIUM menemukan 4 pelanggaran yang ditemukan dilapangan. Semisal di Kepulauan Masalembu terdapat Tim Kampanye yang memberikan stiker dan uang kepada masyarakat. Dalam Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Arjasa yang dijadikan Ajang Kampanye, dan di Kecamatan Batang-batang terjadi intimidasi, bahkan di Pasar Anom Baru Sumenep ditemukan Calonnya sendiri memberikan stiker dan tas kepada pengunjung dipasar tersebut. Melihat kenyataan tersebut, Tadjul mengaku pesimis terhadap para kandidat tersebut, sebab jika sudah melakukan kecurangan saat mau jadi pemimpin, maka apabila menjadi pemimpin nanti dikhawatirkan akan melakukan kecurangan, dan Kabupaten Sumenep bisa dijadikan ajang pelanggaran hukum. Karena itu Tadjul berharap kepada Panwasda, agar konsis dan tegas melakukan tugas pengawasannya. Bahkan Tadjul mengaku, pihaknya sudah memberikan pesan singkat kepada Panwasda, terkait dengan persoalan tersebut. Sementara itu, Ketua Panwasda Sumenep, Ach. Iriyanto, SH ketika di konfirmasi wartawan mengaku, sampai saat ini tak satupun secara resmi terjadinya pelanggaran Pilkada tersebut dilaporkan kepada Panwasda. Namun Iriyanto berjanji, apabila ada laporan lengkap dengan data yang akurat, pihaknya akan memperoses pelanggaran Pilkada itu sesuai aturan yang ada. ( Ren, Esha )