Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 06-05-2005
  • 616 Kali

PENGURUS HIPPA PERLU PEMBENAHAN STRUKTUR

Sumenep-Infokom News Room : Anggota Komisi C DPRD Sumenep, Iskandar berharap kepada para pengusurs Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA) yang ada di Kabupaten Sumenep tidak hanya menuntut untuk memperoleh bantuan dari Pemkab Sumenep. Namun yang perlu diperhatikan pula, yakni memperbaiki kepengurusan HIPPA itu sendiri. Sebab dari hasil kunjungannya kebeberapa pengurus HIPPA di Sumenep, masih banyak ditemukan dilapangan tentang masalah kepengurusan HIPPA kurang sehat. Bahkan sebagian masih ada Tokoh Masyarakat yang terlalu intervensi terhadap pengelolaan HIPPA tersebut. Misalnya dengan melakukan intervensi untuk melakukan pergantian operator mesin pompa, dan mengakibatkan tidak stabilnya pengoperasian mesin pompa yang dilakukan oleh operator baru tersebut, sehingga pengunaan air oleh para petani dan masyarakat tidak berjalan maksimal maksimal. Karena itu tegas Iskandar, pembenahan struktur kepengurusan HIPPA harus dibenahi, jika perlu di Akte Notariskan, sehingga tidak ada pihak-pihak tertentu yang melakukan intervensi dengan pengelolaan HIPPA yang sudah dibangun sebelumnya. Karena itu Iskandar juga berharap kepada Dinas Pengairan Sumenep, agar sebelum pemberian bantuan mesin dan pompa diberikan kepada kelompok HIPPA, diharapkan agar supaya dilakukan pembenahan strukrurnya terlebih dahulu, sehingga akan ada pemeliharaan dan tidak terlalu membebani pada biaya APBD yang akan datang. Iskandar menambahkan, sejumlah bantuan yang akan diberikan nantinya, harus sesuai dengan kerusakan dan tidak sama, ada yang pompanya, ada yang mesinnya dan ada pula yang kedua-duanya rusak. Sedangkan bantuan mesin pompa pada tahun ini, ada 10 unit mesin yang akan diganti dan yang paling parah berada di Desa Batuan Kecamatan Batuan dan Desa Nyabakan Timur Kecamatan Batang-batang. ( Ren, Esha )