Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 09-10-2004
  • 482 Kali

POTENSI WILAYAH PERLU DIPERTIMBANGKAN

Sumenep-Infokom News Room : Pernyataan Ketua DPRD Sumenep, Drs. KH. Abuya Busyro Kharim, M.Si beberapa waktu lalu mengenai pentingnya pengembangan Sumber Daya Alam dan Pengembangan Potensi Wilayah mendapat respon berbagai pihak, salah satunya dari Ketua A&MI (Administrative And Management Investigation), Drs. R. Husein Tirtodhiredjo. Menurutnya, pengembangan potensi wilayah, khususnya dikepulauan memang sangat perlu untuk dipertimbangkan oleh perencana pembangunan di Kabupaten Sumenep. Sebab menurut Husein, dalam beberapa kali pihaknya melakukan investigasi keberbagai daerah kepulauan, terdapat banyak potensi daerah tersebut yang perlu digali. Diistilahkan hamparan kepulauan di Kabupaten Sumenep merupakan mutiara yang masih terpendam. Bagaimana potensi wilayah tersebut bisa dinikmati, tentu memerlukan berbagai upaya pembangunan, baik yang disesuaikan dengan kebutuhan daerah tersebut. Salah satunya misalnya dalam memperlancar sarana perhubungan dan komunikasi di berbagai pulau-pulau kecil yang memiliki banyak potensi itu perlu dibangun pelabuhan rakyat, jalan dan sarana umum lainnya. Sehingga mempermudah sarana perhubungan seperti perdagangan antar pulau dan sebagainya. ”Saya yakin pengelolana pengembangan sumber daya alam dan pengembangan potensi wilayah dalam membuka area kesempatan kerja bagi masyarakat akan berjalan sebagaimana yang diinginkan bersama”, ungkap Husein, yang mengaku sering memberikan masukan baik ke Pemkab Sumenep, Pemprop Jatim, Menteri terkait seperti Menteri Kimpraswil, bahkan kepada Presiden, dari hasil investigasi langsung kemasyarakat di pulau-pulau kecil itu. Husein juga yakin, peluang untuk mengembangkan sentra-sentra potensi ekonomi masyarakat dibeberapa wilayah seperti yang didengung-dengungkan berbagai kalangan, itu akan benar-benar terwujud, manakala Pemerintah dan masyarakat sama-sama memiliki kesadaran untuk membangun bangsa, yang tentunya harus diawali dengan membangun wilayah yang terkecil terlebih dahulu. Tentunya dengan program yang jelas dan sasaran yang nyata. ( Ren, Esha )