Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 26-03-2019
  • 388 Kali

Ratusan Personel Dilibatkan Pada Simulasi Pengamanan Pemilu 2019

Media Center, Selasa ( 26/03 ) Ratusan personel dilibatkan Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, dalam rangka simulasi pengamanan Pemilu 2019, di halaman Mapolres setempat, Selasa (26/03/2019).

Personel itu meliputi unsur TNI, Polri dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep.

Dalam simulasi itu ditunjukkan adegan salah satu pendukung Pasangan Calon (Paslon) peserta Pemilu 2019, dilumpuhkan Tim Anarkis Polres Sumenep. Hal itu dikarenakan yang bersangkutan bersikap anarkis di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Keseruan adegan kericuhan ratusan pendukung salah satu pendukung paslon dengan petugas juga terlihat pada kegiatan latihan atau simulasi tersebut.

Hal itu terjadi pasca penghitungan suara di tingkat TPS. Akibat ketidakpuasan hasil pemungutan suara. Sehingga juga ada aksi mengerahkan massa mengepung Kantor KPU dan melakukan pengrusakan.

"Simulasi atau kegiatan latihan pengamanan Pemilu 2019 ini, dilaksanakan sebagai upaya antisipasi dan menjaga pelaksanaan Pemilu yang akan digelar 17 April mendatang," kata Kapolres Sumenep, AKBP Muslimin, Selasa (26/03/2019).

Melalui simulasi, lanjut Kapolres dapat mengantisipasi beberapa kejadian terhadap tindakan anarkis, termasuk kejadian adanya kotak suara yang jatuh di laut seperti pada Pemilu sebelumnya.

Selain itu, kegiatan tersebut juga sebagai upaya sinergitas antara TNI, Polri dan Pemerintah Kabupaten Sumenep, dalam rangka menciptakan situasi kondusif sebelum dan sesudah Pemilu 2019. ( Nita, Fer )