Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 29-03-2014
  • 401 Kali

Silaturrahmi, Perkokoh Hubungan TNI Dengan Masyarakat

News Room, Sabtu ( 29/03 ) Untuk lebih mendekatkan peran dan fungsi Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat, perlu adanya tali silaturrahmi dan upaya memperkokoh hubungan yang baik kepada masyarakat. Sebab, keberhasilan dalam mengemban tugas sebagai TNI, apabila kehadiran TNI diterima oleh masyarakat. Hal tersebut ditegaskan Danramil Kota Sumenep, Kapten ARH. Sapto Waluyo kepada News Room, Sabtu (29/03). Menurutnya, untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya di Kecamatan Kota Sumenep pihaknya sebagai Danramil yang baru sebulan di Kota ini berupaya untuk menjalin komunikasi dengan para tokoh masyarakat, serta para pejabat Forpimka Kota Sumenep. “Sebab, dengan silaturrahmi bisa lebih mengenalkan jadi diri TNI kepada masyarakat, sehingga bisa diterima dan lebih menyatu dengan masyarakat,”ungkapnya. Karena, untuk melaksanakan salah satu tugas pokok TNI dalam menegakkan kedaulatan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), TNI tentu harus mampu melindungi segenap lapisan masyarakat. Sebab, jika tugas TNI hanya dipikul sendiri tanpa rakyat, akan sulit tercapai. Bahkan, terkait dengan pelaksanaan Pemilu tahun 2014 ini, dimana TNI juga memiliki tanggung jawab untuk mengawal pelaksanaan Pemilu dengan memberikan kekuatan penebalan bersama aparatur lainnya, sesuai dengan Undang-Undang yang berlaku. “Jadi, kami juga menghimbau masyarakat untuk mensukseskan Pemilu 2014, untuk memilih para calon pemimpin secara cerdas, bertanggung jawab serta dengan semangat jujur dan adil,”pungkasnya. ( Ren, Esha )