Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 20-10-2016
  • 277 Kali

Camat Manding Gelar Sosialisasi Dan Pembinaan Standart Pelayanan Publik

News Room, Jumat ( 21/10 ) Untuk memberikan pemahaman dan persepsi  yang sama diperlukan adanya standart pelayanan publik di tiap unit pelayanan sebagai jaminan dan tolak ukur yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan pelayanan kepada masyarakat yang berkualitas, cepat, mudah, terjangkau dan terukur.

Hal tersebut disampaikan Camat Manding, Sunaryanto, S.STP, M.Si pada acara Sosialisasi dan Pembinaan Standart Pelayanan Publik di Pendopo Kantor Camat setempat.

Menurutnya, standart pelayanan yang telah disusun perlu dilakukan perbaikan secara berkelanjutan sesuai dengan hasil pemantauan dan evaluasi sebagai upaya peningkatan kualitas dan inovasi pelayanan publik. Untuk itu dalam penyusunan, penetapan dan penerapan standart pelayanan publik perlu dilakukan konsultasi.

Selanjutnya Camat Sunaryanto menambahkan, keberhasilan penyusunan dan pelaksanaan standart pelayanan publik ditentukan oleh komitmen dan konsultasi para pelaksana. Penyelenggara juga wajib merubah standart pelayanan apabila terdapat perubahan kebijakan, inovasi dalam pelayanan, penerapan teknologi informasi, bisnis proses dan perubahan lainnya. ( JuP-06, Fer )