Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 03-11-2016
  • 332 Kali

Camat Ambunten Apresiasi Kegiatan Menanam Bibit Pohon Oleh Kapolres

News Room, Jumat ( 04/11 ) Penanaman berbagai bibit pohon di lahan seluas dua hektar milik Mapolsek Ambunten yang dipimpin langsung oleh Kapolres Sumenep, AKBP H. Joseph Ananta Pinora, SIK., M.Si., Kamis (03/11) kemarin mendapat apresiasi dari Camat setempat.

Sementara Camat Ambunten,  Joko Sigit Supraworo, kepada wartawan mengaku sangat menyambut baik dan mengapresiasi program yang dimotori oleh Kapolres Sumenep tersebut. Dan hal tersebut diharapkan akan menjadi sebuah sejarah bagi masyarakat khususnya di Kecamatan Ambunten.

“Apa yang dilakukan anggota kepolisian di Kecamatan Ambunten ini tentunya akan dikenang dan masyarakat akan tergugah untuk menjaga dan memelihara tanaman tersebut.” ungkapnya.

Dikatakan, setelah dilakukan penanaman pohon tersebut tentunya diperlukan perawatan agar bibit-bibit pohon tersebut terus tumbuh dan terjaga dengan baik. Karena itu pihaknya akan mengkomunikasikan utamanya dengan pihak Mapolsek dan UPT Pertanian Kecamatan Ambunten, untuk melakukan perawatan bersama-sama.

Sementara itu penanaman pohon oleh ratusan anggota Polres Sumenep, di Kantor Mapolsek Ambunten diantaranya berbagai macam bibit pohon, seperti bibit pohon pisang, pohon mangga, pohon pepaya, pohon alpukat, dan pohon nangka. Bahkan, bibit pohon yang ditanam di area Mapolsek adalah merupakan bibit unggulan seperti yang disampaikan oleh Kepala UPT. Pertanian Kecamatan Ambunten, Bambang Soetrisno, SCH.

Karena itu Kapolres Sumenep juga sempat berharap, agar bibit pohon yang sudah ditanam untuk dipelihara dan dirawat dengan baik agar dapat membuahkan hasil yang baik.

“Sehingga nanti 8 bulan kemudian buahnya dapat dipetik dan dapat dibagi dengan masyarakat.” pesan Kapolres Sumenep saat itu. ( Ren, Fer )