Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 08-08-2017
  • 245 Kali

GOW Sumenep, Cetak 30 Wanita Terampil Tata Rias Pengantin

Media Center, Selasa ( 08/08 ) Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sumenep, terus berupaya meningkatkan sumber daya manusia dan ekonomi perempuan. Seperti halnya yang dilakukan hari Ini, Selasa (08/08), dengan melatih 30 wanita untuk mempunyai kemampuan dibidang tata rias pengantin.

Sekretaris GOW Sumenep, Diah Suryani Widayat kepada wartawan, disela-sela kegiatan pelatihan yang berlangsung di Aula Sekretariat PKK Sumenep mengungkapkan, kegiatan pelatihan tata rias pengantin merupakan delegasi dari beberapa organisasi perempuan yang tergabung di GOW Sumenep.

“Kegiatan pelatihan tata rias pengantin ini diharapkan mempunyai kemampuan untuk bisa mengaplikasikan pengetahuan, sehingga nantinya bisa membantu kebutuhan keluarga,”ungkapnya.

Dikatakan, jika wanita mempunyai peran penting dan tanggung jawab besar dalam melaksanakan, sekaligus mengembangkan pelatihan yang berbasis kemasyarakatan, sehingga dengan meningkatkan sumber daya manusia yang ada, wanita juga bisa hidup mandiri.

Disamping itu, menurut wanita berhijab ini, ada tujuan yang ingin dicapai, yakni bagaimana perempuan di Sumenep dapat meningkatkan pengetahuan keterampilan, kewirausahaan serta meningkatkan ekonomi keluarganya.

“Yang jelas, para peserta pelatihan ini memang belum memiliki keterampilan, sehingga dengan keterampilan dasar ini mereka bisa memiliki pengetahuan dan menambah income keluarga,”tandasnya.

Sementara itu, kegiatan Pelatihan Tata Rias Pengantin ini dilaksanakan selama 4 hari mulai tanggal 8 hingga 11 Agustus 2017. Dengan pemateri tunggal yang memiliki kemampuan di bidangnya, Virna Hartantin. ( Ren, Esha )