Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 18-04-2012
  • 642 Kali

Lomba Desa Sebagai Evaluasi Pembangunan Pedesaan

News Room, Rabu ( 18/04 ) Lomba Desa tahun 2012 saat ini sudah dalam penilaian terhadap pemaparan Desa dari berbagai kriteria penilaian yang dilaksanakan melalui Satuan Kerja Badan Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (BPMP-KB) Kabupaten Sumenep dengan sejumlah instansi terkait, yang ditempatkan di ruang PKK Kabupaten Sumenep sejak Selasa (17/04) kemarin hingga Kamis (19/04) besok. Kepala BPMP-KB Kabupaten Sumenep, Drs. R. Idris, MM kepada News Room tadi siang Rabu (18/04) mengungkapkan, Lomba Desa tersebut sebagai wadah dalam upaya mendorong usaha masyarakat serta sebagai evaluasi pembangunan di pedesaan. “Lomba Desa ini dimaksudkan, agar Desa melaksanakan tertib adminitrasi, memiliki perang masyarakat dalam gotong royong, kebersihan Desa dan pembangunannya,”ujarnya. Sedangkan peserta Lomba Desa yang diikuti Desa yang ada di Kecamatan daratan dan kepulauan Talango dan Giligenting, dari 16 Desa yang mengusulkan hanya 13 Desa yang memenuhi persyaratan adminitrasi, dan selama 3 hari dilakukan penilaian untuk diambil 5 besar. Selanjutnya tegas R. Idris, dari 5 besar akan dipilih juara 1, 2, 3 dan harapan 1 dan 2. Dan untuk juara 1 akan menjadi duta Sumenep ke tingkat Pripinsi Jatim. Sedangkan penilaian meliputi 8 indikator. Seperti halnya pendidikan, kesehatan, ketertiban, pemberdayaan sejahtera keluarga, ekonomi, partisipasi masyarakat serta pemerintahan desa. Ditambahkan R. Idris, Tim penilai terdiri dari Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, Bakesbangpol Linmas, Bagian Pemerntahan Desa, Bagian Kesmas, Lembaga Masyarakat, BPMP-KB, Bagian Perekonomian, dan Dinas Pertanian Tanaman Pangan. ( Ren, Esha )