Media Center, Selasa ( 26/09 ) Untuk kesiapan pengamanan Pemilu 2024, Polres Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar latihan kompi Pengendalian Massa (Dalmas), Selasa (26/09/2023).
Latihan yang diawali upacara dengan dipimpin Kapolres Sumenep, AKBP Edo Satya Kentriko, berlangsung di Lapangan Tenis Pesat Gatra Polres setempat.
Kapolres mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan guna kesiapsiagaan dalam menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024 nanti. Latihan dijadwal selama seminggu penuh.
“Kita harus menjaga fisik supaya tetap bugar dan sehat, kemudian perlu meningkatkan kemampuan dan kesadaran disiplin dalam ikatan Regu, Peleton dan Kompi, dan yang paling penting memiliki kemampuan khusus sesuai dengan peran dan fungsi Dalmas,” tuturnya.
Pada Pemilu 2024 nanti, kata Kapolres, pihaknya akan melibatkan anggota yang ikut pelatihan dalam pengamanan.
"Untuk itu, dalam latihan bersama tersebut ditekankan pada materi dan penguasaan materi, di antaranya cara pengendalian massa di lapangan atau ruang terbuka dan latihan kekompakan serta soliditas di setiap penugasan," ujarnya.
Kapolres juga mengungkapkan, bahwa sebagai petugas keamanan tidak hanya dituntut siap fisik, melainkan juga perlu membiasakan diri disiplin dan sabar.
"Masing-masing personal harus mampu mengendalikan emosi, tidak mudah terprovokasi dalam situasi apapun,” ungkapnya.
Setelah memberikan arahan selanjutnya dilaksanakan latihan bersama, di antaranya keterampilan gerakan Dalmas awal, Dalmas lanjut, gerakan berjalan sesuai dengan formasi. Lalu, sikap siaga, sikap tempur, sikap mendorong lawan, mendesak maju dan sikap berlindung dengan tameng. ( Nita, Fer )