Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 11-09-2021
  • 1629 Kali

Berikan Motivasi, Bupati Tinjau Pelaksanaan Vaksinasi Di Pondok Pesantren

Media Center, Sabtu ( 11/09 ) Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, SH, MH meninjau pelaksanaan vaksinasi di Pondok Pesantren (Ponpes) Mathlabul Ulum Desa Jambu Kecamatan Lenteng dan Ponpes Annuqayyah Guluk-guluk, Sabtu (11/09/2021).

Bupati meninjau pelaksanaan vaksin di Ponpes itu untuk memberikan motivasi kepada para santri dan masyarakat agar tidak takut divaksin dan tidak mudah percaya info hoax.

“Kegiatan vaksinasi ini guna mencegah penyebaran penularan COVID-19 di Kabupaten Sumenep, sehingga kesehatan masyarakat pulih berefek positif terhadap ekonomi bangkit kembali,” kata Bupati di sela-sela kegiatannya di Ponpes Mathlabul Ulum.

Hari ini, kegiatan vaksinasi dilakukan di empat titik yakni di Polres Sumenep, SMA 1 Batuan, Ponpes Mathlabul Ulum dan Ponpes Annuqayah Guluk-guluk, dalam rangka percepatan vaksinasi guna memberikan perlindungan kepada masyarakat.

“Saya optimis capaian vaksinasi COVID-19 dengan berbagai kegiatan yang dilakukan semua elemen di daerah seperti Puskesmas, Polres, Kodim dan organisasi kemasyarakatan, bisa mencapai target,” imbuh Ketua DPC PDI Perjuangan ini.

Bupati menyampaikan terima kasih kepada pimpinan Pondok Pesantren di Kabupaten Sumenep termasuk para santri yang sudah mendukung program vaksinasi, sehingga program vaksinasi selain menekan laju COVID-19 juga diharapkan bisa membawa berkah bagi kesehatan masyarakat.

“Kami terus berupaya vaksinasi bulan ini terus berlanjut untuk meningkatkan capaiannya dalam rangka membentuk herd immunity kelompok masyarakat,” tandasnya.

Bupati Achmad Fauzi meninjau pelaksanaan program vaksinasi di Ponpes  Mathlabul Ulum Desa Jambu Kecamatan Lenteng dan Ponpes Annuqayyah Guluk-guluk bersama Kapolres Sumenep, AKBP Rahman Wijaya, SIK, SH, MH dan Kodim 0827 Sumenep, Letkol Inf. Nur Cholis, A.Md. ( Yasik, Fer )