Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 04-12-2016
  • 460 Kali

Dukungan Implementasi Sumenep Smart City Di Kecamatan Kota

News Room, Senin ( 05/12 ) Dalam rangka mewujudkan program dan kegiatan Sumenep Smart City yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Sumenep dalam penyelesaian persoalan-persoalan perkotaan dengan pendekatan Teknologi Informasi (IT) yakni dengan menyediakan layanan informasi secara mudah dan cepat sesuai dengan kebutuhan pembangunan dan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Camat Kota Sumenep, Drs. H. Mohammad Junaidi, M.Si pada acara Apel Gabungan bertempat di halaman Kantor Camat setempat, Senin (05/12).

Menurutnya, program dan kegiatan yang dilakukan pemerintah Kecamatan Kota Sumenep Smart City diantaranya, penyediaan web untuk desa/kelurahan, penyelenggaraan Broadband Learning Center (BLC), peningkatan kualitas dengan menyediakan WiFi corner dan message service di fasilitas-fasilitas umum, perkotaan dan tempat-tempat usaha.

 Dalam hal ini dibutuhkan dukungan dari Bupati Sumenep dan dinas/instansi terkait. Baik di tingkat desa dan kelurahan, serta pemangku kepentingan lainnya, guna keberlanjutan dan konsistensi pada peningkatan kualitas dan citra pelayanan publik Kabupaten Sumenep.

 Selain itu Camat Junaidi menghimbau kepada PNS di Kecamatan Kota agar terus meningkatkan kinerja dan disiplin.

Acara yang sama juga berlangsung di Kecamatan Lenteng dan dipimpin oleh Plt. Camat setempat, Heru Santoso. ( JuP-01, 15, Fer )