Media Center, Jumat (09/12) Tingginya animo peserta terlihat
pada Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Dandim Cup Sumenep tahun 2022 yang
digelar pada Jum'at, (09/12/2022). Para peserta dan penonton tampak memadati
kejuaraan yang diadakan di Aula Makodim 0827/Sumenep tersebut. Kejuaraan ini dijadwalkan
berlangsung sampai 3 hari ke depan.
Sebanyak 206 peserta tercatat mendaftar pertandingan silat
dari berbagai kriteria. Adapun kriteria yang mengikuti diantaranya kelas tanding
pra remaja usia 12-14 tahun, remaja usia 14-17 tahun, dan dewasa terbatas 17-20
tahun.
Sementara untuk kriteria Festival yaitu pra Remaja usia
12-14 tahun, remaja usia 14-17 tahun, dewasa usia 17-20 tahun, dan master usia
45 tahun.
Dandim 0827/Sumenep Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi, S.E.
dalam sambutannya usai membuka acara menyampaikan ucapan terima kasih kepada
pihak panitia, dan peserta Kejuaraan Pencak Silat Pagar Nusa Dandim Cup Sumenep
2022.
"Terima kasih atas atensinya,dan dukungan serta bisa
memeriahkan acara kejuaraan ini. Di dalam kehidupan kita ambil yang
pokok-pokoknya seperti syahadat, shalawat, ini upaya kita mendekatkan diri kepada
Yang Maha Kuasa, begitu pula dengan masyarakat Sumenep yang religius kami
berusaha untuk saling mendekat dan mengenal agar tercipta hubungan yang
baik," ujarnya.
"Kejuaraan pencak silat ini merupakan budaya yang perlu
dilestarikan. Melalui kejuaraan pencak silat Pagar Nusa ini kami ingin
menjadikan Kabupaten Sumenep aman, kondusif, dan ke depan in sya Allah akan
mengadakan kejuaraan seluruh perguruan silat yang ada di Kabupaten
Sumenep," imbuh Donny.
Sementara itu, Ketua Pagar Nusa Sumenep K. H. Abdul Muis Ali
Wafa mengucapkan rasa syukur atas nikmat dan hidayah pada pelaksanaan pembukaan
gelaran pencak silat.
"Semoga pertandingan bisa dilaksanakan dengan
sebaik-baiknya walaupun dalam prosesnya mengalami warna-warni dan lika-liku,"
ucapnya.
Menurut Muis, tujuan digelarnya pencak silat ini sebagai
ajang silaturrahmi antar santri supaya saling mengenal. “Dengan begitu maka
Pagar Nusa akan semakin solid. Di samping juga untuk mengukur, mengevaluasi
dalam rangka meningkatkan kualitas sekaligus meraih hasil,” tambahnya.
Pada kesempatan itu juga, Ketua PCNU Sumenep K. H. A. Pandji
Taufiq mengatakan Pagar Nusa sebagai wadah dan tempat untuk melatih diri, baik
di lingkungan santri atau masyarakat, dan bisa mengajak sekaligus mempengaruhi
lingkungan agar lebih baik.
"Terima kasih kepada Pagar Nusa dan Dandim yang telah
menggagas acara kejuaraan Pagar Nusa di Kabupaten Sumenep ini. Sesuai sejarah,
TNI lahir dari santri dan kejuaraan ini merupakan ajang silaturrahim dan mencetak
pesilat-pesilat yang tangguh, menjunjung tinggi sportifitas dalam
pertandingan," pungkasnya.
(Dim, Miko, Han)