Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 27-11-2022
  • 894 Kali

Kenalkan Keris Kepada Generasi Muda Kota Keris

Media Center, Ahad (27/11) Para penggiat budaya Pelar Agung Desa Aeng Tongtong Kecamatan Saronggi Sumenep, menggelar berbagai kegiatan yang bertajuk “Kacareta Asanding Kerres” pada 25 dan 26 November 2022, yang dipusatkan di desa setempat.

Ika Arita selaku empu wanita saat ditemui di sela-sela acara, Sabtu (26/11/2022), menjelaskan tujuan utama kegiatan tesebut adalah peringatan 17 tahun penetapan Keris Indonesia sebagai warisan dunia tak benda, 25 November 2005 silam oleh UNESCO.

“Sebagai pengrajin keris, dan desa serta kota yang mengusung branding keris, maka kegiatan ini menjadi penting untuk mengenalkan keris kepada para generasi muda,” tegasnya.

Karena menurut Ika, dalam kegiatan tersebut tidak hanya tentang diskusi keris di era modern saat ini, tetapi lebih jauh, kegiatan “Kacareta Asandhing Kerres” ini juga menggelar Tour Desa Keris untuk memperkenalkan keris kepada para generasi muda yang hadir.

Sementara Faiq Nurfikri, Ketua Sumenep Tempo Doloe (Stedu) menilai kegiatan tersebut cukup bagus, terutama karena mengenalkan keris kepada generasi muda.

“Karena selama ini secara umum anak muda masih ada persepsi yang kurang tepat terhadap keris,” ujarnya.

Menurut Faiq keris masih dianggap sebagai benda yang bertuah dan mistis, padahal jika ditelisik lebih dalam maka akan terlihat keunikan dari sebuah keris.

 "Misal dari prespektif seni dan sains, maka keris itu ternyata akan menarik dan lebih bisa diterima oleh generasi muda,” tegasnya saat menjadi pemateri dalam kegiatan tersebut.

(Gun, Han)