Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 22-10-2021
  • 854 Kali

Madrasah Ar-Rasyid Gelar Upacara HSN, Para Santri Siaga Jiwa Raga

Media Center, Jumat (22/10) Semua elemen Madrasah Ar-Rasyid Duko Rubaru berkumpul di halaman madrasah untuk menggelar upacara Hari Santri Nasional (HSN) 2021. Upacara berlangsung pada Jumat pagi (22/10/2022) di Desa Duko, Kecamatan Rubaru.

Bertindak sebagai inspektur upacara Abdul Ghaffar, S.Ag, guru PNS di madrasah setempat. Ia menyampaikan pentingnya mengamalkan nilai-nilai luhur yang dibangun oleh para pahlawan, seperti di antaranya para pahlawan revolusi.

"Tema hari santri kali ini, 'santri siaga jiwa raga'. Santri siaga jiwa, harus mampu menjaga nilai-nilai santri terdahulu yang mencontohkan perjuangan untuk cinta tanah air, dan akhlak yang terpuji," jelas Ghaffar di depan peserta upacara.

Sementara 'santri siaga raga', tambah Ghaffar, mencerminkan bahwa santri masa kini merupakan bagian dari perjuangan nasional yang harus terus dijaga dan dilestarikan untuk menjaga negeri ini.

Di lokasi yang sama, Shulhan, Direktur Kepesantrenan Yayasan Ar-Rasyid menyampaikan, HSN hendaknya dijadikan momentum untuk merefleksikan karakter santri yang luhur, antara lain: religius, bermoral, mandiri, cinta tanah air dan optimis, serta adaptif.

"Ini merupakan moment strategis yang sangat tepat bagi kita untuk meningkatkan karakter tersebut," tegasnya.

Dalam pantauan Media Center, upacara berlangsung dengan khidmat. Semua peserta menyanyikan lagu Indonesia dengan gelora semangat tinggi. Mereka juga bersama melagukan lirik mars santri dan hubbul wathan dengan penghayatan tinggi.

(Miko, Han)