Media Center, Jumat (18/11) Kodim 0827/Sumenep melalui Koramil 0827/05 Lenteng, melaksanakan kegiatan karya bakti TNI Semester II TA 2022, dengan sasaran renovasi tempat ibadah atau musalla dan kamar mandi milik Budi warga Desa Ellak Daya, Kecamatan Lenteng, Jum'at (18/11/2022).
Pjs. Pasiter Kodim 0827/Sumenep Kapten Arm Imam Wahyudi mengatakan, pelaksanaan program karya bakti TNI semester II TA 2022 merupakan wujud karya bakti terhadap masyarakat. Diharapkan hal tersebut membawa manfaat yang baik bagi masyarakat sekitar.
“Terima kasih untuk warga masyarakat sekitar yang cukup antusias membaur bergotong-royong hingga terjalin silaturahmi. Semoga slogan TNI kuat bersama rakyat masih terjaga,” jelasnya.
Danramil berharap kegiatan karya bakti renovasi tempat ibadah ini akan menambah kenyamanan dalam pelaksanaan ibadah sehingga akan menambah khusyuk dalam pelaksanaannya.
Semoga dengan tempat ibadah yang bersih dan rapi ini bisa menambah ketakwaan kita semua kepada Allah SWT," tambah Danramil.
Senada, Pjs. Pasiter Kapten Arm Imam Wahyudi juga tak lupa mengucapkan terima kasih pada masyarakat setempat.
"Sekali lagi terima kasih untuk warga masyarakat atas kerja samanya, semoga kerja sama yang baik akan mendatangkan kebaikan pula," kata Kapten Imam.
Sementara Budi, selaku pemilik musholla Ar-Rahman mengucapkan terima kasih kepada pihak Kodim 0827/Sumenep, yang sudah membantu renovasi tempat ibadah dan kamar mandi dengan adanya program karya bakti tersebut.
“Dengan adanya kegiatan ini musholla kami menjadi bersih, rapi dengan wajah yang baru. Semoga akan meningkatkan warga masyarakat sekitar untuk beribadah. Sekali lagi terima kasih kepada khususnya Kodim 0827/Sumenep dan para Babinsanya, semoga ini semua mendapat imbalan dari Allah SWT," ungkapnya.
(Dim, Han)