Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 21-03-2014
  • 388 Kali

RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Gelar Bintek Dan Ujian Sertifikasi

News Room, Jumat ( 21/03 ) Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. H. Moh. Anwar Sumenep menggelar Bimbingan Teknik (Bintek) dan ujian sertifikasi pengadaan barang dan jasa kepada sejumlah staf di lingkungan Rumah Sakit tersebut. Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang pertemuan RSUD setempat mulai tanggal 21 hingga 23 Maret 2014. Pada kegiatan bintek dan ujian sertifikasi pengadaan barang/jasa tersebut menghadirkan dari Lembaga Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) pusat, yakni Ahmad Darsono, yang memberikan pemaparan sekaligus nantinya melakukan ujian bagi peserta Bintek. Dalam paparannya, Ahmad Darsono menjelaskan, tentang pentingnya para pejabat yang ditunjuk sebagai Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) yang nantinya akan bertanggung jawab dalam kegiatan anggaran, untuk membuat rincian anggaran kegiatan sesuai aturan, petunjuk dan ketentuan yang berlaku. “Sehingga, tidak sampai terjadi kesalahan mulai dari proses perencanaan , pelaksanaan hingga pada pertanggung jawaban,”ungkapnya. Sebab, diakui Ahmad Darsono, jika yang banyak terjadi kegagalan dalam sebuah program, karena dalam perencanan tidak sesuai dengan kebutuhan, sehingga dalam pelaksanaan kegiatan program berlangsung ditemukan ada penganggaran yang tidak masuk pada kegiatan. Karena itu tegasnya, dalam perencanaan, semua kebutuhan termasuk dalam pelaksanaan, seperti honor tim anggaran, ATK, sarana pendukung kegiatan dan sebagainya sudah dimasukkan dalam rencana anggaran. “Meskipun diakui, terkadang dalam temuan kegiatan tersebut sebenarnya diperkenankan, namun ketika salah dalam program, maka akan salah dalam pelaksanaannya dan menjadi temuan,”tambahnya. ( Ren, Esha )