Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 16-09-2019
  • 741 Kali

Siswa SDN Pajagalan 2 Ceria Bersama Kak Seto

Media Center, Senin ( 16/09 ) Siswa dan guru SDN Pajagalan 2 (Pajadu) Kecamatan Kota, Kabupaten Sumenep mendapat tamu spesial di hari Senin, (16/09/2019) yakni, Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia, Dr. Seto Mulyadi, M.Psi. yang akrab dipanggil Kak Seto.

Dalam kunjungannya untuk sebuah acara di Sumenep Kak Seto menyempatkan hadir dan menjadi Pembina Upacara Bendera yang dilaksanakan setiap hari Senin di SDN Pajajaran 2. Bahkan, para wali muridpun turut hadir karena, kehadiran kawan anak Indonesia ini sudah tersebar sebelumnya.

Saat menyampaikan amanahnya ketika didaulat sebagai pembina upacara kak Seto mengaku hari ini adalah hari bahagia. Karena, merupakan pengalaman pertama dan baru kali ini dirinya bertindak sebagai pembina upacara.

"Saya hari ini sangat bahagia, karena pertama kali menjadi pembina upacara dan ini merupakan pengalaman yang mengesankan," ungkap Kak Seto, Senin (16/09/2019).

Menurutnya, sebagai pelajar Indonesia yang dituntut untuk selalu rajin dan semangat belajar, tentunya harus dimulai dari kegembiraan.

Kak Seto menceritakan, bahwa dirinya dulu juga pernah sekolah di SD. Bahkan, waktu SD rajin belajar sambil menjual koran dan tas plastik. Lalu Kak Seto melanjutkan ke SMP, SMA dan perguruan tinggi, serta sebagai 'guru' di perguruan tinggi.

Menurutnya, isi pendidikan kita yang sudah ditetapkan Badan Standar Nasional Pendidikan (BNSP) adalah mencakup 5 hal penting. Antara lain: Etika, Estetika, Iptek, Nasionalisme, Kesehatan dan olah raga. Karena itu semua siswa harus sehat, berolahraga dan gembira. Sebab, dengan gembira kita akan sehat.

"Siapa di sini yang bercita-cita ingin menjadi bupati, gubernur dan presiden?" tanya kak Seto.

Gemuruh tepuk tangan dan acungan jari telunjuk para siswa tak bisa dihindarkan lagi. Semuanya menunjukkan jari telunjuknya tanda berharap cita-citanya dikabulkan.

Lalu kak Seto mendoakan, semoga nanti Presiden Republik Indonesia lahir dari Sumenep. Kalimat terakhir sebelum salam yang indah dan diamini oleh semua peserta upacara.

Selanjutnya, penyerahan cenderamata oleh kepala sekolah kepada Kak Seto dan buku karya siswa kelas V (antologi puisi Sajak Anak Negeri) serta buku karya Guru SDN Pajagalan 2.

Sempat membuat Kak Seto tidak percaya, bahwa siswa kelas V SD sudah bisa berkarya. Bahkan, Kak Seto bersedia memberikan kata sambutan pada buku berikutnya yang berjudul Cerapas Senja.

Sementara kepala SDN Pajagalan 2, Nurut Taufik, S.Pd. MM, mengaku bangga sekolahnya bisa dikunjungi Kak Seto, dan memberikan motivasi kepada anak didiknya, yang jarang sekali mendapat kesempatan untuk datang ke daerah.

"Kami sangat bersyukur atas kehadiran Kak Seto, sehingga anak-anak dan para orang tua siswa serta guru di sini bahagia, karena dapat motivasi langsung dari seorang tokoh peduli anak di Indonesia ini," tambahnya. ( Ren, Fer )