Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 04-01-2011
  • 407 Kali

Camat Saronggi Himbau PNS Untuk Lebih Tingkatkan Kinerja

News Room, Selasa ( 04/01 ) Sebagai aparatur pemerintah sekaligus sebagai pelayan masyarakat, Pegawai Negeri Sipil (PNS) harus meningkatkan disiplin kerjanya, sehingga kebutuhan masyarakat bisa terpenuhi sebagaimana mestinya. Camat Saronggi, Drs. H. RB. As’ari Zahid, M.Si menegaskan hal itu, ketika memimpin rapat koordinasi, Selasa (04/01), di Pendopo Kantor Kecamatan setempat. Dalam rapat tersebut membahas seputar kinerja aparatur pemerintah di wilayah kerja Kecamatan Saronggi, laporan kegiatan Kepala Desa terhadap hasil kunjungan kerja Bupati Sumenep, terkait dengan kegiatan pembangunan kemasyarakatan di Desanya masing-masing, serta laporan masalah sosial yang pernah diterima. Sementara itu, Danramil Saronggi, Kapten Infanteri Abdurrahman dalam arahannya menyampaikan beberapa hal tentang keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Saronggi. Abdurrahman menegaskan, tugas kita kedepan adalah kebersamaan didalam menangani setiap permasalahan yang muncul di Desa, sehingga semua masalah yang dihadapi tersebut dapat diselesaikan dengan baik dan tuntas. ( JuP-25, Yok’S )