Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 16-04-2022
  • 971 Kali

Laksanakan Ibadah Ramadan, Bupati Minta Masyarakat Disiplin Terapkan Prokes

Media Center, Sabtu ( 16/04 ) Hari ke-14 Ramadan 1443 Hijriah tahun 2022, Bupati Sumenep Ra Achmad Fauzi, SH, MH, melasanakan Salat Isya’ dan Tarawih bersama masyarakat Kecamatan Lenteng khususnya warga Desa Moncek Tengah, bertempat di Pondok Pesantren Al-Ishlah.

Bupati dalam kunjungannya ke masjid itu tidak hanya sekedar melaksanakan Salat Isya’ dan Tarawih saja, namun sekaligus bersilaturahmi dengan warga setempat. 

Bupati Ra Achmad Fauzi mengatakan, meskipun Pemerintah Kabupaten Sumenep mengizinkan masyarakat melaksanakan Salat Tarawih berjamaah di masjid atau musala selama bulan suci Ramadan, diharapkan warga menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes).

“Kami memperbolehkan masyarakat Salat Tarawih berjamaah, namun tetap disiplin menerapkan Prokes seperti memakai masker untuk mencegah penularan Covid-19,” kata Bupati, Sabtu (16/04/2022).

Pemerintah Daerah menyerukan masyarakat meningkatkan kedisiplinan menjalankan Prokes saat beraktivitas sehari-hari, sebagai langkah untuk saling menjaga kesehatan, karena saat ini, Covid-19 belum berakhir. 

Seluruh masyarakat penting menjaga Prokes saat melaksanakan Salat Tarawih agar ibadahnya tetap bisa berjalan lancar sekaligus mencegah penularan Covid-19.

“Karena itulah, supaya Kabupaten Sumenep tetap aman dari penyebaran Covid-19 hendaknya masyarakat disiplin menjalankan Prokes, supaya setelah lebaran tidak ada kasus Covid-19 di daerah,” tutur Bupati.

Bupati mengatakan, para pengurus masjid ikut aktif menyosialisasikan kepada masyarakat selama melaksanakan Salat Tarawih untuk menerapkan Prokes, sehingga tidak terlena dengan kasus Covid-19 di Kabupaten Sumenep yang mulai melandai.

Warga untuk saling mengingatkan jika ada yang mengabaikan Prokes terutama memakai masker, demi bersama-sama menjaga Kabupaten Sumenep tetap sehat dan aman Covid-19.

“Masyarakat harus menyesuaikan dengan kondisi saat ini selama menjalankan puasa di bulan Ramadan, seperti Salat Tarawih dan tadarus, jangan sampai tidak menerapkan protokol kesehatan semisal memakai masker,” pungkasnya. ( Yasik, Fer )