Media Center, Selasa (19/12) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, menggelar lomba mars Kemenag RI pada Senin (18/12) di Aula Al Ikhlas Kemenag. Lomba ini diikuti oleh 22 group paduan suara utusan dari satker MIN, MTsN, MAN, KUA, serta perwakilan dari Pengawas Madrasah.
Kepala Kantor Kemenag Sumenep yang diwakili oleh Kasubbag TU Muh. Rifai Hasyim dalam sambutannya menyampaikan bahwa lomba mars Kemenag RI ini bertujuan untuk menumbuhkan tekad bagi setiap ASN Kemenag untuk menjadi pelayan terbaik bagi masyarakat.
“Lirik mars Kemenag RI mengandung semangat dan motivasi yang tinggi bagi setiap ASN Kemenag. Lirik-liriknya mengajak ASN Kemenag untuk selalu berpegang teguh pada nilai-nilai agama dan moral, serta memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ungkapnya saat sambutan, Senin (18/12/2023) kemarin.
Rifai Hasyim berharap dengan adanya lomba ini, setiap ASN Kemenag akan semakin termotivasi untuk menjalankan tugas dan fungsinya dengan sebaik-baiknya. ASN Kemenag akan selalu berusaha untuk menjadi pelayan yang amanah, profesional, dan berintegritas.
Dari 22 group paduan suara yang mengikuti lomba, dewan juri memutuskan 6 pemenang sebagai berikut:
Juara 1: MTsN 1 Sumenep
Juara 2: MTs Al Karimiyah Gapura
Juara 3: MAN Sumenep
Harapan 1: MTsN 2 Sumenep
Harapan 2: MIN 1 Sumenep
Harapan 3: Pokjawas Madrasah
Pemenang lomba berhak mendapatkan piala, piagam penghargaan, dan uang pembinaan.
(Sus/Ismi, Han)