News Room, Selasa ( 28/12 ) Sebanyak 28 group drum band dari lembaga Madrasah Ibtidaiyah (MI) hingga Madrasah Aliyah (MA) dan Pondok Pesantren di Sumenep, menunjukkan kelihaiannya pada Lomba Drumband yang dilaksanakan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sumenep, Selasa (28/12) dengan start dan finish di Depan Kantor Kemenang setempat. Kepala Kemenag Kabupaten Sumenep, H. Moh. Imron Rosyidi, SH, M.Si kepada sejumlah wartawan usai membuka secara resmi kegiatan Lomba Drumband tersebut mengungkapkan, kegiatan Lomba Drumband ini sudah dilaksanakan sejak tahun 2009 lalu. “Rupanya respon dari lembaga pendidikan dilingkungan Kemenag Sumenep dan Pondok Pesantren cukup bagus, terbukti mayoritas group drumband itu cukup bagus tampilnya,”ujarnya. Dijelaskan, sepanjang jalan mulai dari depan Kantor Kemenag di Lapangan Giling berputar ke utara dan simpang 5 Desa Pamolokan. Kemudain berputar ke Jalan Kartini Kelurahan Kepanjin dan kembali finish di Depan Kantor Kemenag setempat. Kegiatan berbagai lomba dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) Ke 65 tepatnya tanggal 3 Januari 2011, Kemenag Sumenep bersama jajaran dibawahnya menggelar berbagai kegiatan lomba dalam rangka meningkatkan semangat kerja menjelang HAB kali ini. Dijelaskan, serangkaian kegiatan dalam rangka HAB Ke 65, yakni kegiatan Senam Kesegaran Jasmani (SKJ) untuk RA, Lomba Karnaval untuk RA, Lomba Drumband untuk MI hingga MA dan Ponpes, serta berbagai lomba dilingkungan Kemenang Sumenep. Seperti halnya, lomba Madrasah Percontohan, KUA Percontohan dan sebagainya. “Puncaknya pada tanggal 3 Januari 2011 nanti, akan dilaksanakan puncak kegiatan HAB Ke 65 dengan menggelar upacara dan pemberian penghargaan kepada masing-masing pemenang lomba,”tambahnya. ( Ren, Esha )