News Room, Selasa ( 07/05 ) Bertempat di Pendopo Kecamatan Kota Sumenep, Selasa (07/05) telah berlangsung rapat koordinasi bersama Kepala UPT, Kepala Desa/Lurah. Camat Kota Sumenep, Drs. H. Moh. Junaidi, M.Si menekankan kepada kepala desa, hendaknya dapat menertibkan aset tanah Desa, agar tidak terjadi permasalahan di kemudian hari. Selanjutnya Junaidi menyampaikan hal penting pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) tahun 2013 menghimbau kepada para kepala desa agar dapat menertibkan warga yang mendatangkan hiburan orkes ketika ada hajatan, agar disosialisasikan dampak negative untuk meminimalisir terjadinya kerusuhan. Camat Juga menekankan kepada warung-warung yang ditengarai menjaual miras/minuman keras agar segera ditertibkan dan dilarang keras, karena merupakan salah satu factor pemicu terjadinya kerusuhan. ( JuP-01, Fery )