Sms Pengaduan :
news_img
  • ADMIN
  • 01-06-2009
  • 379 Kali

Sosialisasi Pengelolan Keuangan Bagi Sekdes Dan Kaur Keuangan

News Room, Senin ( 01/06 ) Sebanyak 54 orang yang terdiri dari Sekretaris Desa (Sekdes) dan Kaur Keuangan Desa mengikuti sosialisasi Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa di Hotel Utami Sumekar Sumenep, Senin (01/06). Pelaksanaan sosialisai tersebut dibuka langsung oleh Bupati Sumenep, KH. Moh. Ramdlan Siraj, SE, MM. Bupati mengatakan, kegiatan ini memang sangat penting untuk membangun Capasity Building khusunya Sekdes dan Kaur Keuangan Desa, agar memahami peraturan serta perundangan-undangan yang berlaku. Dengan harapan, jika mereka telah menguasai aturan dalam menjalankan tugasnya, yang berkaitan dengan pengelolaan keuangan Desa yang pada akhirnya tidak menimbulkan masalah. ”Ada dana yang turun ke Desa bagaimanapun juga anggaran tersebut harus dilakukan, dan kita harapkan dalam penggunaannya harus berpedoman pada ketentuan yang berlaku, sehingga pelaksanaannya akuntabel dan tidak ada persoalan,”tegasnya Bupati menyatakan, Sekdes dan Kaur Desa yang mengikuti kegiatan sosialisasi tersebut agar benar-benar mengimplementasikan ilmu dan pengetahuan yang diperolehnya. Ditempat yang sama, Plt Kepala Bagian Pemerintahan Desa Sekretariat Daerah Sumenep, H. Ahmad Hasanuddin, SE menuturkan, pelaksanaan sosialisai tersebut akan melibatkan 636 orang, yang terdiri dari Sekdes dan Kaur Keuangan Desa di 27 Kecamatan. Hanya saja, untuk pelaksanaan sosialisasinya berlangsung secara bertahap yang terbagi dalam 12 angkatan. ’’Tujuannya untuk meningkatkan pengetahuan pengelolaan keaungan Desa dan administrasi Desa dalam menyelenggarakan urasan pemerintahan, pembangunan dan kemasyaratan bagi perangkat Desa,”tuturnya. H. Ahmad Hasanuddin menambahkan, pihaknya menargetkan pelaksanaan sosialisasi yang terdiri dari 12 angkatan itu dijadwalkan tuntas selama 2 bulan. ( Yasik, Esha )